Suara.com - Pasangan artis Martin Carter dan Allia Rosa mulai jarang terlihat di televisi. Rupanya, pasangan suami istri ini kini tengah sibuk berbisnis.
Tak main-main, Allia Rosa dan Martin Carter kini tengah merintis bisnis teknologi informasi dengan nama brand TREN dengan produk modem multifungsi.
Martin dan Allia pun baru saja meresmikan kantor baru mereka di kawasan Cawang, Jakarta Timur.
Di sela-sela acara, Martin Carter dan Allia Rosa menyatakan bahwa model yang mereka tawarkan memiliki banyak keunggulan.
"Dengan kemampuan teknologi yang canggih tanpa simcard, modem TREN ini secara otomatis dapat mencari jaringan 4G paling stabil dan terbaik di manapun Anda berada. Menjadikan blank spot bukan sebagai masalah lagi," kata Martin Carter.
Sementara menurut Allia Rosa, TREN memiliki fasilitas multifungsi namun sangat mudah digunakan. Dapat juga dipakai sebagai power bank dengan kemampuan mengisi daya hingga 5000 mAh dan sangat aman jika dibawa ke dalam pesawat karena menggunakan baterai lithium Ion polymer.
"Modem ini juga sudah dilengkapi dengan beberapa aplikasi juga seperti Tripadvisor, Translator, Kurs Mata Uang dan Map yang memudahkan ketika sedang berlibur ke luar negri. Sangat praktis, karena dapat dibawa dan digunakan hingga ke 100 negara lebih. Modem ini dapat connect secara langsung sampai dengan 10 perangkat dalam waktu bersamaan," kata Allia Rosa menjelaskan.
Selain itu TREN juga membuka kesempatan bagi siapapun dengan latar belakang apapun untuk bisa menjadi Mitra Usaha TREN. Didukung pula dengan pelatihan, training, serta kelas bisnis yang berkualitas.
Martin Carter dan Allia Rosa merupakan pasangan artis yang menikah pada 8 Desember 2019. Martin Carter selama ini dikenal sebagai penyanyi. Sementara Allia Rosa adalah model, bintang iklan dan bintang sinetron. Salah satu sinetron Allia yang terkenal berjudul Dunia Terbalik.